Warmest regards

December 27, 2012

Beda Generasi, Beda Gaya

Pertama-tama, aku mau menegaskan kalau ini opini yak. Tulisan ini bersifat opini yang disertai fakta-fakta yang menguatkan opini saya ini. Tapi kembali lagi, ini sebatas opini =D
~~~
Banyak remaja sekarang ketika lihat anak kecil sekarang pasti punya pemikiran, "Apa-apaan, masih kecil mainannya iPad, bawaannya BB, mainannya di mall. Aku dulu bawaannya kelereng, mainan gobag sodor, pergi ke sawah. Ckckck..."
Pasti banyak punya pemikiran kayak gitu, kan?

Anak bawa gadget
Tapi pernahkah kita berkaca dan menerka, apa yang dikatakan para satu generasi di atas kita--orang tua-tentang kita? I guess they might think, "Remaja jaman sekarang bawaannya handphone ke mana-mana, internetan terus, nggak pernah srawung ke tetangga, pacaran pula!" Yaa, something like that.

Lalu apa bedanya antara anak2 bagi kita--para remaja-, dan kita bagi para orang tua? Sama aja, kan?
Gini, anak2 dan remaja, kita sama2 bentuk dari kekinian. Sedangkan remaja dan orang tua itu bentuk dari cerminan masa lalu. Cerminan masa lalu yang bagi masing2 generasi adalah generasi yang terbaik.
Remaja pacaran masa kini.
Banyak remaja yang berpikir, "seharusnya anak SD itu blablabla kayak jamanku, bukannya blablabla kayak sekarang," orang tua pun pasti berpikir begitu. Bedanyaaa, aku rasa orang tua akan lebih paham akan konsep ini. Maksudku, perkembangan IPTEK yang secara nggak langsung memaksa manusia untuk berkembang mengikutinya. Tidak bisa tidak.

Aku mengutip dari materi pelajaran Sosiologi pak Agus Santosa ya,

  • Tidak ada masyarakat yang berhenti berkembang, setiap masyarakat PASTI berubah, hanya ada yang cepat ada yang lambat.
  • Suatu hal baru yang sekarang ini bersifat radikal, mungkin saja beberapa tahun mendatang menjadi konvensional, dan beberapa tahun kemudian menjadi tradisional.

Mungkin memang harus kita terima bahwa cara hidup kita dahulu, yang kita anggap paling sesuai, di masa sekarang ini sudah tidak sesuai lagi dan jadi tradisional. Kalau kalian ambil program IPS di SMA pasti tahu tentang ini :|
Intinya, jangan menyalahkan perkembangan IPTEK, jangan menyalahkan masyarakat. Karena apa? Karena masyarakat PASTI berubah, seiring IPTEK yang terus berkembang. Tidak bisa tidak.


*aku lagi seneng pakai frasa "tidak bisa tidak" nih :D
*pictures from Google

December 18, 2012

Film: Mewek is OK


Akhir2 ini aku lagi seneng nonton film di laptop, habisin waktu, mumpung udah gak sekolah. Setelah sebelumnya otak diburu tugas, ulangan, remidi dan sebagainya, "kini saatnya kamu istirahat, Tak...". Yak, kegiatan nonton film ini disponsori oleh pacarnya Mbak Diaz(kakakku), Mas Ipul, yang punya stok film bejibun di harddisk-nya.
Biasanya kalau habis ashar(sekitar pkl 15.30) aku langsung ambil laptop dan mantengin film. Film horror, action, komedi, drama, semua aku tonton. Beberapa film yang aku tonton akhir2 ini The Eye (horror), SuckSeed (drama komedi), Stolen (action), Dear John (drama romantis).
The Eye ceritanya tentang cewek buta (Jessica Alba) yang dapet donor mata dari seorang perempuan Meksiko yang ternyata bisa melihat kematian. Yaa, something like that. Menurutku film ini termasuk film horor yang berbobot. Bagus kok.

The Eye. Sori kalau kaget :P
Suckseed. kyaaa! Film Thailand yang satu ini seru banget! Aku jatuh cinta sama film ini. Ceritanya tentang persahabatan 3 cowok, di situ akan muncul konflik2 persahabatan yang sering dijumpai di kehidupan. Ceritanya ringan tapi meaningful. Yang jadi Ped sama Kae ganteng banget :} I recommend all of you to watch this.


Suck Seed!!
Stolen itu film action. Ceritanya tentang perjuangan seorang ayah (Nicholas Cage), yang seorang mantan narapidana, untuk membebaskan anaknya dari penculik yang mau memeras dia. Menurutku ceritanya bagus, banyak mobil yang dirusak *halah.
Stolen
Dear John. Kalau kalian tipe yang suka film mewek, film ini harus kalian tonton. Film ini berkisah tentang seorang tentara (Channing Tatum) yang ketemu wanita yang dicintainya (Amanda Seyfried) tanpa sengaja. Baru 2 minggu ketemu, si cowok(John) harus bertugas jadi tentara selama berbulan-bulan. Banyak konflik dan alur yang gak terduga, yang bikin gemes para penontonnya. Tonton deeeeh!
Dear John :')
Tapi aku kok lebih menikmati nonton film drama romantis ya? Hahahahahaaanakgalau. Nonton film drama romantis itu gaada pressure kayak nonton film action, gak perlu nutup2 muka kayak film horror, alur ceritanya lebih 'membawa' penontonnya lebih dari film komedi. Dan biasanya jadi dapet quote-quote kece dari film drama.
Oiya, intermezzo, tiap nonton film yang diperanin Channing Tatum kok aku jadi berasa gimana gitu, ya. Seakan melihat sosok yang aku kenal #haiss #uwesCha #singuwisyouwis. Tapi, seriously, tiap lihat Channing Tatum akting, I was like, "Why this guy reminds me of... Aaarggghh!!!" *apasih, Cha*

Channing Tatum *.*
Oke balik lagi, film drama romantis itu bikin kita membayangkan kalau kita di posisi sang aktor/aktris. Plus mbayangin sama pasangan kita kelak, kalau mengalami kejadian serupa cerita. Ujung-ujungnya mbrambangi atau bahkan mewek. Huaaa.
Aku merekomendasikan kalian nonton Dear John sama The Vow, yg main Channing Tatum semua tapi ♉(^⌣^)

Kabarin kalau udah nonton dan mewek ya :P

December 13, 2012

Padmanaba 68 Goes to Ketep

Minggu, 9 Desember 2012, adalah harinya Padmanaba 68. "68 Goes to Ketep". Kegiatan ini udah direncanakan beberapa waktu lalu oleh beberapa anak.


Pukul 08.30 sekitar 40 anak udah berkumpul di gerbang selatan SMA3. Alhamdulillaah lumayan banyak yang ikut. Oiya, waktu pertama kali denger rencana ini, anak2 68 udah pada pesimis duluan, "ah wacana...wacana...", eits terealisasi beneran kan ;)

Okay, pukul 8.45 rombongan 22 motor berangkat dari SMA3 menuju Ketep. Yeah! Yang laki2 boncengin yang perempuan. Perjalanan memakan waktu sekitar 75menit, di tengah jalan Fattah nyusul naik motor.
Pukul 10.00 rombongan sampai di Ketep Pass. Tiket masuknya Rp7500,-. Di dalem, rombongan muter2 sebentar, foto2, terus makan. Pukul 12.00, beberapa anak udah mulai bosen karena keringat belum ada 1 tetes pun. Plis deh, touring bro, touriiiing. Masak gak keringetan sama sekali??

Rombongan sampai di Ketep Pass. Itu cuma sebagian lho.
Acha & Mimi waktu makan di Ketep Pass
Okay akhirnya setelah makan selesai, rombongan memutuskan buat ke air terjun yang ada di daerah itu juga. Sekalian cari mushalla karena mushalla yg di Ketep Pass penuh bgtz. Air terjun yg kita datangi namanya Kedung KhayanganAnd the adventure begins...

Dari Ketep Pass, rombongan naik motor ke Kedung Khayangan. Jaraknya sekitar 3km. Sampai di sana, bayar retribusi lagi Rp2500,-, tapi karena kita rombongan, kita dapet diskon B-) Kita cukup bayar Rp100.000,- aja. Hore!

Sekitar pukul 12.30 rombongan shalat dhuhur. Sempat kita kaget karena hujan turun, hampir deras. Tapi alhamdulillaaaah banget, selesai semua shalat hujannya pergi dan langit cerah! :-D
Letak air terjunnya di bawah bukit. Karena kita parkir di atas, kita mesti menuruni jalan setapak sepanjang bukit kira2 300m. Treknya tanah berbatu, agak licin tapi semua alhamdulillaah sukses sampai bawah. Turunnya aja udah capek, gak bisa bayangin ketika naik =.=



Acha, di perjalanan turun ke Kedung Khayangan. Masih bisa senyum2 ._.
Di bawah, kita foto2 di bebatuan sekitar air terjun. Sumpah, subhanallaah pemandangan indah banget. Air terjunnya keren, tapi nggak pada basah-basahan di sana.
Oiya, di sana banyak cowok-cowok gondyes bawa pilox untuk ngevandal di batu-batu. Omaigat, that's soooo disgusting. Norak bangetttt. Selain itu, orang pacaran di mana-mana. Ngek.

Sampai di bawah, foto2~
Pasukan perempuan \m/ tapi itu cuma sebagian :(
Okay, sekitar pukul 14.30 rombongan balik ke atas. Nah ini... NAH INI! Ini super-duper-jos-gandos-huooo. Treknya menanjak terus, as I said before, berbatu, lumayan panas. Dahsyat pokoknya. Hampir putus asa di tengah jalan, "kayaknya udah nggak kuat nih, sumpah, ya Allah ampuni dosaku...", tapi sadar kalau gak naik gak bakal bisa pulang juga, gimana dong -_-
Then I push and I push myself. Yang paling berat justru ketika jarak tinggal 5m ke atas. Itu...itu... Unexplainable. Kalau badanku ini HP, pasti udah bunyi piiip piiip piiip karena battery (totally) low.

SAMPAI! Bangga bisa melalui perjalanan itu. Yaa, ternyata aku bisa xD But I admit, aku belum bisa jadi anak2 pecinta alam. Masih level cetek broo. Hahaha. 15 menit rombongan istirahat, ngembaliin nafas yang tadinya udah sampai ubun-ubun. Ngembaliin detak jantung ke tempo semula.
Pukul 15.00 rombongan pulang dari Kedung Khayangan. Di tengah jalan rombongan berniat mampir ke masjid untuk shalat ashar dan nunggu Ghozi yang motornya agak bermasalah. Tapi aku & Toper harus segera pulang karena Toper harus ke gereja pukul 17. Yaudah kita duluan~

Di tengah jalan..... Hujan dereeeeeees! Aku & Toper neduh dulu beberapa kali, akibatnya waktu nggak terkejar. Karena udah terlalu lama nunggu hujan, pas udah sedikit reda, kita terobos hujannya, pakai mantol sih~ Sampai sekolah malah bareng sama yang lain xD
Pukul 17.00 aku dan rombongan sampai sekolah. Alhamdulillaah semua selamat, utuh. Sampai rumah kaki cenat-cenut dan dilabuhi kapal...*tuk tik tuk tik*... Tapi di samping itu semua, puasssss banget. Ini baru namanya refreshing pasca UAS. Pengalaman gak terlupakan, touring 68!

68 di bawah Kedung Khayangan \m/ lagi-lagi nggak lengkap -_-

Buat para antek-antek 68 yang kemarin gak ikut, kalian kehilangan satu momen spesial :P

photos by Ardita Wiratama

December 8, 2012

Cinta Indonesia, Udah Gitu Aja


Assalaamu'alaykum Wr. Wb.

...Pancasila.
Satu. Ketuhanan Yang Maha Esa.
Dua. Kemanusiaan yang adil dan beradab.
Tiga. Persatuan Indonesia.
Empat. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan.
Lima. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia...

Hey orang-orang berkewarganegaraan Indonesia, hafalkah kalian? :)
Kalau belum, tolong hafalkan.
Ingat, bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawan. Pancasila adalah salah satu hasil kerja keras para founding father. Memahami dan mengamalkan Pancasila berarti menghargai pahlawan. Nah, gimana mau paham kalau hafal aja enggak?
Hiduplah Indonesia Raya!

Pancasila
Aku bukan orang nasionalis, ethnosentris, apalagi hedonis, naudzubillaah. Aku cinta sama Indonesia. Udah gitu aja.
Cinta yang sederhana, senang ketika negeri ini senang. Duka ketika negeri ini dilanda duka. Bukan terlalu cinta, hingga nasionalis bahkan ethnosentris. Bukan.
Karena yang berlebihan itu tidak pernah baik, bahkan cinta...
Garuda Pancasila
Kalau soal cinta, ada 3 hal yang paling saya cintai: Allah SWT, Muhammad SAW, Indonesia (4. Plus Suami saya besok :3)
Aku pernah dengar bahwa jika timbangan amal kita pada Yaumul Mizan kelak berat, maka kita akan masuk surga bersama orang2 yang kita cintai.
Di surga, aku ingin ketemu Allah SWT, bersama nabi Muhammad SAW, dan melihat Indonesia dalam keadaan sebaik-baiknya. Udah gitu aja. (Semoga bisa ketemu Suami juga di surga. Aamiin :3)

Wassalaamu'alaykum Wr. Wb.